Highlight

Beri Semangat untuk Kepala Daerah di Zona Merah, Ganjar: Tidak Usah Takut


Kepada Natsir, Ganjar meminta agar tidak resah dan takut dengan naiknya grafik penyebaran COVID-19 di sana.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta Bupati Demak, M Natsir segera mempercepat penanganan COVID-19.
Ganjar meminta Natsir mengambil kebijakan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKM) setelah dinyatakan sebagai zona merah.
Hal itu disampaikan Ganjar kepada Natsir saat keduanya bertemu di ruang kerja Gubernur Jateng, Rabu (17/6/)"Bupati Demak bagus, dia responsif. Setelah saya omongkan bahwa Demak zona merah, beliau langsung minta ketemu saya. Hari ini ketemu, saya sampaikan memang harus ada tindakan khusus di Demak. Maka saya minta bupati membuat PKM sebagai dasar percepatan penanganan covid di sana," kata Ganjar.
Ganjar meminta Natsir segera merapatkan hal itu bersama jajaran gugus tugas dan forkompimda Demak.
Melalui PKM itu, maka Demak memiliki dasar hukum untuk melakukan tindakan-tindakan untuk merespons hal ini.
"Misalnya melakukan pengaturan penataan tempat publik seperti pasar, pembatasan jam malam, larangan Car Free Day (CFD), pembatalan kerumunan dan lainnya. Kalau PKM diambil, itu bisa jadi dasar hukum sehingga lebih cepat," terangnya.