Tak Serius Tangani Covid-19, Kepala Daerah Surabaya
Pangdam V Brawijaya, Mayor Jenderal TNI
Widodo Iryansyah menegur keras Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini,
Bupati Sidoarjo dan Bupati Gresik soal penanganan Covid-19.
Widodo
meminta para kepala daerah untuk lebih bekerja keras dan
bersungguh-sungguh menangani wabah Covid-19. Hal itu ia sampaikan karena
dia melihat sampai saat ini kurang adanya keseriusan para kepala daerah
sehingga jumlah kasus Covid-19 terus meningkat.
"Saya
minta untuk menyelesaikan masalah Covid-19 ini jangan cuma pakai data,
fakta atau drama dan sebagainya. Mari kita real semuanya," ujar Pangdam
dalam rapat koordinasi PSBB di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jawa
Timur.
Menurutnya penanganan
Covid-19 tidak bisa hanya di tangani satu kepala daerah, melainkan harus
ditangani bersama-sama. Ia juga mengatakan bahwa pemda di Surabaya Raya
tidak punya aturan tegas dalam penanganan Covid-19.
“Ketika terjadi pelanggaran hanya diperingatkan biasa dan kesalahan yang sama akan diulang kembali oleh masyarakat,” tegasnya.
Kapolda
Jatim Irjen Mohammad Fadil Imran juga menyampaikan bahwa kepada kepala
daerah diharapkan untuk selalu bekerja sama dan bergotong royong
menyelesaikan masalah Covid-19 serta tak mengedepankan ego sektoral.
“Saya
meminta kepala daerah mulai gubernur, bupati dan wali kota membuat
pakta integritas agar bisa saling bersinergi menyelesaikan Covid-19 di
Jatim,” tutupnya.
sumber rri.co.id