Highlight

LEADER PROFESIONAL UNTUK GENERASI MILLENIAL



Hidup diera tahun 2000 an maka kita dapat disebut dengan generasi millenial dan generasi millenial ini salah satu cirinya adalah senantiasa mendambakan kebebasan.

Generasi millenial ini tak hanya berlaku dirumah tapi tentunya juga ditempat kerja yang akrab disebut jengan pekerja millenial. Dengan cirinya yang senantiasa mendambakan kebebasan makanya jika ingin performa maksimal maka perlu disiakan leader yang potensial pula.

Potensial disini diartikan senantiasa mengerti keinginan dari para pegawainya tak hanya main suruh dan menganggap dirinya paling mengerti.Sebaliknya lebih memberi ruang kebebasan bagi para pegawai untuk berkreasi.

Karena jika tidak memberi ruang kebebasan bagi para pegawainya yang ada para pegawai akan mencari ruang lain dan dimana mereka akan bergerak lebih leluasa. Biasanya pun disana mereka akan menjadikan ruang tersebut sebagai tempat untuk mengumpat pimpinannya karena style leadershipnya yang tidak sesuai.

Untuk itu para pimpinan marilah tingkatkan potensi diri untuk mengembangkan inovasi dari generasi millenial.Berikan ruang bebas kepada para pegawai setiap saat agar mereka menjadi pegawai yang hebat.