Highlight

WNI Terpapar COVID-19 Dekati Seribu

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) melaporkan hingga pukul 08.00 WIB, Rabu (3/6/2020), total warga negara Indonesia (WNI) yang terkonfrmasi COVID-19 di luar negeri mencapai 990 WNI dengan  543 sembuh, 56 meninggal dan  391 dalam perawatan.
Penambahan WNI yang positif COVID-19 terjadi di Amerika Serikat sebanyak 69 WNI dengan rincian 30 sembuh, 24 stabil dan 15 meninggal.  Di Kanada sebanyak 4 WNI dalam kondisi stabil.
Di Kuwait sebanyak 72 WNI dengan rincian 32 sembuh, 38 stabil dan 2 meninggal. Di Uni Emirat Arab sebanyak 44 WNI dengan rincian 28 sembuh, 14 stabil dan 2 meninggal.
Sebelumnya, pada Selasa (2/6/2020), total WNI terkonfirmasi COVID-19 di luar negeri sebanyak 978 WNI dengan rincian 523 sembuh, 55 meninggal dan 400 dalam perawatan.
sumber rri.co.id