Apel Pasukan Pengamanan Pilkada 2020
DEMAK – Pesta demokrasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Demak sudah semakin dekat waktu pelaksanaannya. Rencananya pesta demokrasi warga Demak ini akan digelar pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.
Guna menjaga kondusifitas keamanan serta antisipasi kamtibmas menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2020, Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Arh Mohamad Ufiz, memimpin langsung apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada serentak Tahun 2020 di lapangan Makodim , Senin (24/08/20).
Pengamanan Pilkada serentak Tahun 2020 tetap akan dilaksanakan secara bersama-sama dari berbagai komponen, sedangkan apel gelar pasukan kali ini bertujuan untuk melihat kesiapan pasukan pengamanan baik bersifat personel maupun di dalam satuan TNI Kodim .
Dalam amanatnya, Dandim menyampaikan bahwa apel gelar pasukan kesiapan pengamanan Pilkada ini sebagai bentuk nyata bahwa TNI Kodim 0716 siap mendukung pelaksanaan Pilkada yang diselenggarakan oleh KPU Demak.
“Rangkaian pelaksanaannya akan dimulai bulan depan. Sekitar awal September sudah ada pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Demak. Dari sini, pasukan kita sudah dilibatkan,” kata Dandim.
Lebih lanjut, orang nomor satu di jajaran TNI Kodim Demak ini menyampaikan, bahwa pelaksanaan pengamanan Pilkada, personel Kodim 0716/Demak nantinya akan bergabung dengan personel dari Polres dan Satpol PP Demak. Dan nantinya akan dilaksanakan gelar pasukan bersama secara terpadu.
Dandim berharap dengan dilaksanakannya apel gelar pasukan, seluruh anggota dapat memahami tugas dan tanggung jawab masing-masing, serta lebih intens melakukan koordinasi dengan baik kepada seluruh instansi terkait dalam mengawal dan mengamankan tahapan Pilkada serentak Tahun 2020.