Highlight

ANTARA HATI DAN PIKIRAN

Hati dan pikiran merupakan bagian penting dalam hidup kita.Lantas seberapa pentingkah keduanya dalam hidup ini?.Kita sering menganggap bahwa perilaku kita digerakkan oleh pikiran tapi sebagian kita lagi menganggap bahwa apa yang kita lakukan digerakkan oleh hati. Dari dua statement tadi manakah yang paling benar?.

Mari kita gunakan logika kita untuk menganalisa keduanya,kita ambil perumpamaan ketika kita makan maka pikiran akan menggerakkan tangan dan mulut kita untuk melakukan aktivitas makan dan niat makan itu awalnya dari dalam hati kita.Jadi dari ilustrasi tersebut dapat kita simpulkan bahwa pikiran adalah yang menggerakkan sedangkan hati sebagai perwujudan niatan awal dan hati inilah yang berisi keyakinan-keyakinan.

Kita sering berucap ketika kita melakukan sesuatu tanyalah pada hati kita dan ternyata itu benar karena dihati itulah niatan akan muncul dan hati itulah yang selalu berbicara tentang kebenaran.Tak pernah kita dengar tanyalah pikiranmu ketika kau hendak melakukan sesuatu. Hal tersebut ternyata benar berpijak dari istilah kedokteran bahwa fungsi hati adalah menyaring racun hal tersebut jika kita tarik benang merah tentang "tanyakan sesuatunya pada hati kecilmu" ternyata hal tersebut memang benar. Karena hati menyaring racun berarti hati selalu bersih dan bersih itu akan berkorelasi dengan hal-hal yang benar.

Mari ikuti suara hati
Karna disana ada kebenaran yang hakiki
Hati tak pernah membohongi diri
Kitanya sendiri yang sering mendusta setiap hari
Oleh : NUR CHASANAH, S.Psi