BERBAGILAH MAKA KAU AKAN MELIMPAH
Musim penghujan yang datang terus menerus mengakibatkan musibah banjir dimana-mana.Kota Demak tercintapun ikut kejatahan banjir. Dan banjir yang melanda kota Demak ini terjadi di Desa Trimulyo Kecamatan Guntur.
Dari musibah banjir ini kita belajar banyak hal terutama tentang kemanusiaan dan mudah-mudahan sebagai manusia hati kita senantiasa tersentuh. Orang yang dilanda musibah banjir tentunya sangat memerlukan uluran tangan dari para sesamanya untuk itu di situasi dan kondisi saat ini mari kita tergugah untuk berbagi.
Banjir bagi orang yang tertimba dianggap sebagai musibah tapi bagi kita yang selamat dari banjir itu merupakan berkah.Karena ini kesempatan bagi kita untuk senantiasa ikut berbagi karena dengan berbagi maka akan ada karunia Illahi.
Jangan sungkan atau ragu untuk berbagi.Berbagi apapun atas apa yang kita miliki,mungkin saat ini untuk materi kita belum mampu untuk membaginya tapi kita masih punya tenaga yang dapat kita donasikan untuk saudara-saudara kita.
Begitu indahnya berbagi bukan hanya bagi orang yang menerima tapi bagi yang memberipun akan sungguh dirasa sangat luar biasa. Untuk itu jika ingin melimpah maka senantiasa berbagilah.
Oleh Nur Chasanah, S.Psi