Highlight

WNI Positif COVID-19 di Luar Negeri Bertambah

Jumlah warga negara Indonesia yang terpapar virus corona jenis baru atau COVID-19 bertambah 5 orang. Hal itu berdasarkan data dari Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI.
Berdasarkan data Kemlu pukul 08.00 WIB, Senin (8/6/2020) pagi ini, total WNI terkonfirmasi COVID-19 di luar negeri sebanyak 1015 WNI.
Adapun rinciannya adalah 604 orang WNI dinyatakan sembuh, 58 meninggal dan 353 orang WNI masih dalam perawatan.
Penambahan WNI yang terkonfirmasi COVID-19 terjadi di Arab Saudi sebanyak 132 WNI dengan rincian 27 sembuh, 85 stabil dan 20 meninggal. Di Kuwait sebanyak 80 WNI dengan rincian 57 sembuh, 21 stabil dan 2 meninggal.
Sebelumnya, pada hari Minggu kemarin total WNI terkonfirmasi COVID-19 di luar negeri sebanyak 1010 WNI dengan rincian 601 sembuh, 57 meninggal dan 352 dalam perawatan.
sumber rri.co.id