Highlight

Akibat Corona, Ratusan Pelaku Ekraf Belajar Entrepreneur

250 peserta pelaku ekonomi kreatif (ekraf) mengikuti pelatihan daring penulisan iklan bertajuk “Kadabra”, 250 orang tersebut berasal dari 5 Destinasi Pariwisata Prioritas dan kota kreatif di sektor kuliner, fashion, dan kriya, mereka mengikuti pelatihan demi menjadi seorang entrepreneur atau wisausahawan. 
Plt. Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Kemenparekraf Frans Teguh menjelaskan, Kadabra merupakan akronim dari kreativitas kata dalam branding yang merupakan program pelatihan penulisan naskah iklan dilaksanakan oleh Direktorat Pengembangan SDM (PSDM) Ekonomi Kreatif Kemenparekraf/Baparekraf bekerja sama dengan Vokraf. 
“Para pelaku ekraf akan mendapatkan pengetahuan tentang tips dan trik mempromosikan produk atau jasa dengan teknik copywriting,” kata Frans Teguh saat kick off Pelatihan Online Kadabra secara virtual, Kamis (2/7/2020) .
Frans Teguh juga menjelaskan, di kelas tersebut, nantinya para peserta akan mempelajari dasar dan teknik menulis iklan agar produk dan jasanya lebih menjual dan mampu bersaing dengan kompetitor.
“Semisal dengan tagline yang catchy headline yang berirama, hingga narasi yang menyentuh emosi sehingga dapat menjadi senjata baru untuk meningkatkan bisnis para peserta,” imbuhnya.
Saat kick off Pelatihan Online Kadabra hadir pula sebagai narasumber Fini Silmi Febriyani perwakilan dari Vokraf dan Direktur PSDM Ekraf Kemenparekraf/Baparekraf Muh. Ricky Fauziyani.
Muh. Ricky Fauziyani dalam laporannya menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang mengolah kreativitas kata untuk branding melalui teknik menulis iklan.
“Pelatihan ini kami harapkan bisa memberi manfaat tersendiri dan meningkatkan skill penjualan para pelaku ekraf dalam mempromosikan produknya, bisa dengan tulisan atau narasi di video,” pungkas Ricky.