Highlight

SELEKSI TERBUKA DAN KOMPETITIF PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN DEMAK TAHUN 2022

 


Dalam rangka pengisian jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemerintah Kabupaten Demak  sesuai dengan Pengumuman Nomor 014/PANSEL/VII/2022 tentang Seleksi Terbuka Dan Kompetitif Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak Tahun 2022. Dengan ini kami menginformasikan kepada Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Provinsi /Kabupaten/ Kota di wilayah Provinsi Jawa Tengah yang memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri melalui seleksi terbuka dengan ketentuan sebagai berikut :

Untuk Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II.b) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak yang lowong dan akan diisi sebagai berikut :

No

Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

Kode

1

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

JPTP-01

2

Kepala Dinas Kesehatan

JPTP-02

3

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan

JPTP-03

4

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan

JPTP-04

5

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan

JPTP-05


Tahapan dan Waktu Pelaksanaan

Tahapan dan waktu kegiatan Seleksi Secara Terbuka dan Kompetitif Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak Tahun 2022 sebagai berikut :

NO

KEGIATAN

TANGGAL

1

Pengumuman

2026 Juli 2022

2

Pendaftaran dan Penerimaan Berkas kelengkapan administrasi

21 – 27 Juli 2022

3

Seleksi Administrasi dan penelusuran rekam jejak

28 Juli – 5 Agustus 2022

4

Pengumuman hasil seleksi administrasi

8 Agustus 2022

5

Uji Kompetensi melalui penggalian potensi

10 – 12 Agustus 2022

6

Pengumpulan Makalah

19 Agustus 2022

7

Presentasi Uji Gagasan/Makalah dan Wawancara

22 – 24 Agustus 2022

8

Pengumuman Hasil Akhir Seleksi

29 Agustus 2022

9

Uji Kesehatan dan Kejiwaan

31 Agustus 2022


Catatan :
Jadwal kegiatan sewaktu-waktu dapat berubah dan akan diumumkan melalui pemberitahuan lebih lanjut kepada peserta melalui website : https://bkpp.demakkab.go.id/ 


Ketentuan Umum mengenai :
  • Persyaratan Pelamar
  • Persyaratan Administrasi
  • Tata Cara Pendaftaran Seleksi Secara Terbuka Dan Kompetitif
  • Lampiran-lampiran dokumen lamaran
dapat dibaca pada pengumuman yang dapat di download pada link dibawah