Highlight

PENGAWASAN KEARSIPAN INTERNAL BKPP KABUPATEN DEMAK

 Demak, 04 April 2023 hari Selasa Pukul 10.00 WIB Bertempat di Ruang Kepala BKPP Kabupaten Demak dilaksanakan kegiatan Pengawasan Kearsipan Internal BKPP Kabupaten Demak. Kegiatan tersebut di pimpin oleh Kepala BKPP Kabupaten Demak Ibu Herminingsih, S.Sos, M.Si didampingi Sekretaris BKPP Kabupaten Demak Bapak DONNY PRABOWO, S.Kom, MM Beserta TIM kearsipan BKPP Kabupaten Demak dan TIM Kearsipan dari DINPERPUSAR Kabupaten Demak. 

Berdasarkan UU RI No.43 th 2009 tentang Kearsipan dan Peraturan Arsip Nasional RI No.6 Th 2019 tentang Pengawasan Kearsipan. Dlm rangka terlaksananya kegiatan Pengawasan Kearsipan internal Perangkat Daerah tahun 2023, BKPP Kabupaten Demak mendapatkan jadwal pengawasan kearsipan internal hari Selasa 4 April 2023. Tim Pengawasan Kearsipan dari Dinperpusar Kab. Demak yaitu Ibu Wahyuningsih,S.IP, Bapak Yusron Soltoni,A.Md dan Ibu Dyah Anis Maulina,S.Str.Ars. Adapun bahan yang harus disiapkan yaitu Fotocopi surat keluar,surat perintah,nota dinas, daftar berkas arsip dan isi berkas arsip aktif, daftar berkas dan isi berkas arsip inaktif, Berita Acara Alih Media  beserta daftar arsipnya dan Berita Acara Arsip vital beserta daftar arsipnya. Selain itu Tim juga mengecek 2 bidang sebagai percontohan penilaian pengawasan kearsipan dan Record center BKPP Kabupaten Demak. Tujuan (pengawas kearsipan) bukan untuk menghukum, tapi bagaimana pencipta arsip melaksanakan pengelolaan arsip di lingkungan masing-masing secara prosedural dan sistemik. Pengawasan kearsipan merupakan kegiatan pengawasan terhadap objek pengawasan pengelolaan kearsipan di Perangkat Daerah, utamanya pengawasan arsip internal. Pengawasan internal dilaksanakan Dinaspusda terhadap Perangkat Daerah (pencipta arsip) berkaitan dengan ketaatan terhadap PP & UU. Dalam pengelolaan Arsip Dinamis membutuhkan SDM, Sarana & Prasarana, dan sumber daya lain. Empat pilar pengelolaan arsip dinamis yang harus dilakukan Perangkat Daerah Yaitu Tata Naskah Dinas, Klasifikasi Arsip, JRA, Sistem Klasifikasi Keamanan.

(BKPP-korpri)