Highlight

Fakta, Angka Pasien Covid-19 Sembuh Meningkat!

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia, Luhut Binsar Panjaitan menegaskan, jika dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya, fakta menunjukkan bahwa tingkat pasien terjangkit virus corona jenis baru atau Covid-19 dan angka kematian kian menurun. Hal itu berbanding terbalik dengan tingkat kesembuhan pasien Covid-19 yang kian meningkat.

Hal itu menurut dia karena imbas dari pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB di Jakarta.

"Pelaksanaan PSBB di Jakarta sudah kita buktikan, terjadi penurunan orang yang kena tapi peningkatan penyembuhan dan tingkat yang meninggal berkurang. Jadi ini suatu fakta," tegasnya kepada RRI dan RRI NET di kediaman pribadinya, di Jakarta, Kamis (23/4/2020).

Perlu diketahui, saat ini pasien Covid-19 yang dirawat berjumlah 6.168 jiwa. Adapun pasien yang telah meninggal sejumlah 647, sementara angka pasien sembuh kini mencapai 960 orang. Merujuk pada jumlah tersebut, Luhut pun meminta semua masyarakat untuk menjaga pola hidup sehat dan melakukan social distancing serta physical distancing sebagaimana anjuran pemerintah.

"Jadi jaga jarak, terus kemudian pakai masker, kemudian setiap mau makan cuci tangan, ga bisa lagi kita itu hidup jorok. Nah, kalau ini kita lakukan, sangat-sangat membantu," imbaunya. (Foto : Antara/ Sigid Kurniawan)
sumber http://rri.co.id