Highlight

Air Tebu, Pelepas Dahaga Puasa Yang Berkhasiat


Air perasan tebu yang memiliki rasa sangat manis, bukan hanya mampu menghilangkan dahaga setelah seharian berpuasa, namun juga memiliki sejumlah manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh.
Selama bulan suci ramadhan, air tebu memang sangat mudah dijumpai karena banyak dijajakan para pedagang di pusat penjualan takjil dan pinggiran jalan, terutama menjelang waktu berbuka termasuk di Takengon, Aceh Tengah.
Ariansyah salah seorang pedagang Air tebu di jalan Abdul Wahab mengatakan, sejak awal ramadhan 1441 hijriyah ini dirinya sudah menjual minuman tersebut dengan mendatangkan tebu dari Kecamatan Ketol.
“Kalau untuk tebunya kita ambil dari agen, yang bawa tebu dari Belang Mancung, Ketol, harganya Rp 4.500 perbatang, kemudian kita peras pakai mesin, baru kita jula Rp 5000 perbungkus,” katanya, Selasa (05/5/2020).
Disebutkan Ariansyah, yang setiap harinya juga berjualan aneka ikan hias ini, omset penjulalan Air tebu cebderung tidak stabil, karena sangat tergantung dengan kondisi cuaca saat dirinya mulai menjajakan dagangannya.
“Karena yang namanya minuman kan tergantung cuaca, kalau panas bisa terjual sampai puluhan bungkus, tapi kalau sudah hujan, itu masyarakat sudah malas keluar rumah, jadi cuma beberapa saja yang laku,” tambahnya.
Sementara itu, dari sejumlah sumber menyebutkan, air tebu memiliki banyak kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh, bahkan para ahli kesehatan sangat menganjurkan untuk mengkonsumsinya secara rutin.
Adapun manfaat yang didapatkan diantaranya, mampu mengendalikan resiko stress, membantu menjaga kekebalan tubuh, menyegarkan rongga mulut dan saluran pernafasan serta dapat membantu kesehatan ginjal.(FJ)
Sumber rri.co.id