Highlight

Antisipasi Kriminal Polsek Demak Kota Pantau Toko Modern


DEMAK – Upaya tindakan prefentif dalam pencegahan tindak kejahatan menjelang lebaran dan antisipasi penyebaran wabah corona, dilakukan pihak kepolisian resort Demak. Dengan sasaran pusat pertokoan dan keramaian banyak orang yang ada di wilayah demak. Untuk wilayah perkotaan polisi menyambangi pertokoan modern untuk melakukan patroli dan mengingatkan pihak pengelola untuk waspada terhadap tindak kejahatan.
Kepada pegawai kasir toko dilokasi pusat perbelanjaan, petugas dari Polsek demak kota menyampaikan kewaspadaan terhadap pelaku kejahatan kriminal. Dengan memasang kamera pengintai atau CCTV dalam keadaan siap untuk merekam seluruh aktifitas yang ada. Dengan demikian pada saat saat tertentu bisa mendukung sebagai bukti. Selain itu juga dihimbau untuk memasang handsinestizer juga di lakukan guna mencegah penularan virus corona, Sabtu (16/5).
Diketahui pusat perbelanjaan dan toko modern menjadi tempat favorit lokasi belanja warga untuk memenuhi kebutuhan dibulan ramadhan. Yang sebentar lagi merayakan idul fitri. Sehingga kegiatan patroli Polsek Demak kota Polres Demak intens dilakukan untuk mengantisipasi berbagai hal termasuk lonjakan pembelian kebutuhan barang pokok atau aksi borong di tengah pandemi virus corona.
Kapolsek Demak kota Iptu Tri Cipto Adi Purnomo menyampaikan, ” kegiatan patroli juga bertujuan untuk memelihara Kamtibmas dan pantauan pusat -pusat perbelanjaan di wilayah demak kota, dan ini rutin dilakukan sehingga melalui kegiatan patroli yang dilaksanakan, kejadian kriminal maupun kejahatan lainya akan bisa dicegah” jelasnya
Selain itu pihak kami juga mengimbau di masa mewabahnya virus corona alangkah baiknya pihak pengusaha dapat menambah fasilitas tempat cuci tangan atau handsinestizer di lokasi guna pencegahan penularan virus, tambah kapolsek.