New Normal, BKN Gelar Ujian Dinas Kenaikan Pangkat PNS dengan Protokol Kesehatan
Humas BKN, Biro Sumber Daya Manusia
(SDM) dan Pusat Pengembangan Sistem Seleksi ASN melaksanakan Ujian
Penyesuaian Kenaikan Pangkat (UPKP), Presentasi Peningkatan Pendidikan
(PPP), Ujian Dinas Tingkat I dan Tingkat II terhadap 43 pegawai BKN dan 6
pegawai BSSN menggunakan sistem CAT bertempat di Gedung CAT BKN, Selasa
(07/07/2020).
SUMBER bkn.go.id
Dalam pelaksanaan ujian tersebut, BKN
menerapkan Protokol Pencegahan Covid-19 dengan ketat dan memastikan
jarak aman antarpeserta di ruang ujian seperti saat sebelum masuk ruang
ujian peserta diperiksa suhu tubuh, diwajibkan mencuci tangan serta
menggunakan masker.
Dalam sambutannya, Kepala Biro SDM BKN Diah Kusuma Ismuwardani berharap para PNS yang mengikuti ujian dinas ini mengerjakan dengan serius dan teliti. “Saya berharap semua lulus dan tidak perlu mengikuti ujian ulang tahun depan,” tegas Diah.
Terakhir Diah berpesan agar para peserta
tes tetap tertib baik saat di dalam ruang ujian maupun saat
meninggalkan ruang ujian dengan tetap menjaga protokol pencegahan
covid-19. Firman Safrizal, salah satu peserta Ujian Dinas Tingkat I dari
BKN saat diwawancarai tim Humas BKN mengatakan bahwa dia bersyukur
dapat mengikuti ujian dinas tahun ini, walaupun di tengah situasi
pandemi Covid-19. “BKN sudah sangat siap melaksanakan Ujian Dinas di
masa transisi new normal. Alur protokol kesehatan cukup ketat diterapkan”.Dalam sambutannya, Kepala Biro SDM BKN Diah Kusuma Ismuwardani berharap para PNS yang mengikuti ujian dinas ini mengerjakan dengan serius dan teliti. “Saya berharap semua lulus dan tidak perlu mengikuti ujian ulang tahun depan,” tegas Diah.
SUMBER bkn.go.id