Highlight

Pesan Gubernur pada yang belum dilantik "Tunjukkan Profesionalisme dan Integritas"

 Bertempat di Ghradika Bakti Praja, pagi tadi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melantik dan mengambil Sumpah/Janji Pejabat Administrator dan Pengawas serta Pejabat Fungsional Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Pelantikan kali ini berbeda dengan pelantikan sebelumnya karena dalam masa Pandemi Covid-19, panitia secara ketat melaksanakan Protokol Kesehatan, dengan hanya simbolis serta secara daring lewat Video Conference pada seluruh SKPD Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Secara Virtual, sedangkan di Gedung Grhadika Bakti Praja, diwakili oleh 4 Perwakilan yang mewakili agama, antara lain, Islam, Kristen, Katolik dan Hindu. Dan didampingi rohaniawan masing-masing serta turut hadir Wakil Gubernur Jawa Tengah, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Staf Ahli Gubernur dan juga para Assisten Sekretaris.

Jumlah Pejabat yang diambil Sumpah/Janji

Pejabat Administrator sebanyak 126 orang, Pejabat Pengawas sebanyak 310 orang, dan Pejabat Fungsional sebanyak 75 orang terdiri dari 7 Pejabat Fungsional jenjang Ahli Utama, 68 Pejabat Fungsional pengangkatan pertama.

Pesan Gubernur

Selalu jaga kesehatan, pakai masker atau face shielt dan segera bekerja ditugas masing-masing, termasuk mensosialisasikan, dengan memberi contoh-contoh yang baik, sehingga cluster-cluster kantor tidak menjadi tempat penyebaran Covid-19.

Sebagai pelayan masyarakat harus dihadapi pandemi ini, kita tidak boleh menghindar, maka harus lengkapi diri dengan sarung tangan, face shield, dan pengetatan diri taat protokol kesehatan.

Sebagaimana pesan pemerintah pusat aspek ekonomi, ini harus bersama digenjot untuk ditingkatkan, ditumbuhkan, maka UMKM-UMKM ini harus diangkat, “Jogo tonggo”, Jogo Santri”, Jogo pasar” dan lain-lain, sehingga saling mengingatkan dan menjaga relasi sosial.

Untuk yang dilantik segera bekerja, untuk yang belum, pesan Pak Gubernur, tunjukkan prestasi yang baik, insyaallah dengan Talent poll yang ada, transparansi yang kita lakukan akan melaksanakan dengan baik, berikan contoh profesional, berikan contoh kompetensi dan integritas, insyaallah yang tidak punya catatan buruk akan berjalan.

Diakhir sambutannya, Gubernur mengajak bersama sama menjaga etika, menjaga moralitas, menjaga integritas dan jangan ikut-ikut membuat “HOAKS”.

Berikut Nama-nama yang dilantik

1. Pejabat Administrator

2. Pejabat Pengawas

3. Pejabat Fungsional

sumber bkd.jatengprov.go.id/