Highlight

KUNJUNGAN DAN BAKTI SOSIAL DHARMA WANITA PERSATUAN UNSUR PELAKSANA BKPP KABUPATEN DEMAK KE PANTI ASUHAN DARUL HADLONAH II

 Demak, 27 April 2022 hari Rabu pukul 09.00 WIB Bertempat di Panti Asuhan Darul Hadlonah II Pondok Tahfidz di Desa Jogoloyo Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak diadakan acara Kunjungan ke Panti Asuhan Darul Hadlonah II. Kunjungan dan Bakti Sosial ke panti asuhan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silahturahmi dan sarana berbagi bagi sesama. Panti asuhan ini merupakan panti asuhan binaan karena hampir setiap tahunnya kami selalu mengadakan kunjungan dan bakti sosial ke panti asuhan Darul Hadlonah II. 

Beberapa bentuk bantuan yang disalurkan kali ini adalah sembako. Selain bantuan sembako, kami juga memberikan bantuan imaterial berupa sesi keakraban bersama anak-anak panti asuhan. Kegiatan kami diawali dengan silaturahmi dengan pihak panti asuhan. Selanjutnya ada penjelasan mengenai keadaan panti asuhan saat ini. Selanjutnya sesi keakraban berupa bermain, bernyanyi dan bercerita bersama. Kegiatan keakraban ini sangat bermanfaat dalam memupuk tali persaudaraan dan meningkatkan jiwa sosial pada diri ibu-ibu dharma wanita persatuan unsur pelaksana BKPP Kabupaten Demak. Pada penghujung acara terdapat penyerahan bantuan secara simbolis diserahkan oleh ibu Kurniawan Arifendi selaku ketua Dharma Wanita Persatuan BKPP Kabupaten Demak didampingi Ibu Sekretaris BKPP Kabupaten Demak Ibu HERMININGSIH, S.Sos, M.Si dan penutup acara dilakukan foto bersama dengan pengurus dan siswa Panti Asuhan Darul Hadlonah II Pondok Tahfidz di Desa Jogoloyo Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak.