SOSIALISASI PELAYANAN ADMINISTRASI KEPESERTAAN MELALUI PEDANGSARI (PELAYANAN DARING SEHARI JADI) DI RUANG BELIMBING BKPP KABUPATEN DEMAK
Demak, 24 Agustus 2022 hari Rabu pukul 08.00 WIB Bertempat di Ruang Kelas Belimbing BKPP Kabupaten Demak dilaksanakan acara Sosialisasi Pelayanan Administrasi Kepesertaan Melalui Pedangsari (Pelayanan Daring Sehari Jadi) oleh BPJS Kesehatan Cabang Semarang Jawa Tengah. Perwakilan dari BPJS Cabang Semarang oleh Bapak Andi Ashar dan dari BPJS Cabang Demak oleh bapak Edo beserta TIM dari BPJS Cabang Semarang dan Demak. Acara Sosialisasi Pelayanan Administrasi Kepesertaan Melalui Pedangsari
(Pelayanan Daring Sehari Jadi) oleh BPJS Kesehatan Cabang Semarang Jawa
Tengah dibuka oleh Plt.Kepala BKPP Kabupaten Demak Ibu HERMININGSIH, S.Sos, M.Si didampingi Kepala Bidang KPP Ibu SRI MIYARTI, SH, MM dan TIM BPJS Kesehatan.
Kemudahan yang diberikan BPJS Kesehatan
Cabang Semarang kepada peserta JKN-KIS ini diharapkan dapat memberikan
dampak positif seperti peningkatan kepuasan peserta, mengurangi kontak
langsung dengan peserta sehingga memberikan kenyamanan bagi peserta itu
sendiri, namun dengan tetap memperhatikan efisiensi waktu dan kepastian
layanan.
bkpp korpri