Highlight

PELATIHAN UMKM BAGI MUSTAHIK MASIH DIGELAR DI BKPP KABUPATEN DEMAK

 Demak, 16 Februari 2023 hari kamis pukul 09.00 WIB Bertempat di Ruang Kelas Belimbing BKPP Kabupaten Demak dilaksanakan kegiatan Pelatihan UMKM Bagi Mustahik bersama Baznas Jateng dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Santri Gayeng Nusantara (SGN) Jateng. Pelatihan diikuti sekitar 100 kader PKK Se-Eks Karesidenan Pati yang meliputi dari Demak, Jepara, Kudus, Rembang dan Blora. Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Demak Ibu dr. Eisti'anah, SE, Ibu Atikoh Ganjar Pranowo Ketua TP PKK Jateng, Ketua Baznas Provinsi Jawa Tengah. Dalam Sambutan Ibu Bupati Demak Mengatakan Kegiatan pemberdayaan bagi mustahik produktif sangat penting sekali, karena banyak manfaat yang dirasakan. Dengan adanya pembekalan keterampilan di bidang industri makanan ini, akan memberikan nilai lebih yang nantinya akan menciptakan bisnis atau peluang usaha dan UMKM baru, maka upaya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan akan benar-benar tercapai kata eisti.

Ibu Bupati Demak Eisti'anah juga berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada Baznas Tim penggerak PKK Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Demak. Karena kolaborasi ini dapat memberdayakan masuarakat dan mengentaskan mereka dari kemiskinan. Ketua TP PKK Jawa tengah Ibu Atikoh Ganjar Pranowo mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk ikhtiar menuntaskan kemiskinan. Penanganan Kemiskinan riilnya ya berasal dari Rumah Tangga. Kalau Keluarganya kuat, otomatis negara hebat.

(BKPP korpri)