Highlight

KANREG I BKN SIAP FASILITASI SELEKSI SKD CPNS 2019



Kanreg I BKN Siap Fasilitasi Seleksi SKD CPNS 2019
Yogyakarta-Humas BKN, “Kita harus pastikan jangan sampai ada trouble, deteksi titik-titik krusial sehingga semua dapat berjalan sesuai rencana dan standar operasi yang ada.” Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kanreg I BKN Yogyakarta, Anjaswari Dewi, saat memberikan pengarahan kepada Tim Fasilitasi pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS tahun 2019 di wilayah kerja Kanreg I Yogyakarta di Kantor Regional I BKN Yogyakarta, Rabu (15/01/2020).

Menjelang pelaksanaan SKD, Anjaswari juga meminta tim yang akan bertugas untuk mempelajari Peraturan Badan Kepegawaian Negara nomor 8 tahun 2018 tentang Prosedur Penyelenggaraan Seleksi Dengan Metode Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara. Tujuannya agar seluruh tim yang terlibat dapat betul-betul melaksanakan seluruh tahapan penyelenggaraan seleksi sesuai prosedur yang telah ditetapkan. Ditambahkannya, seluruh petugas harus dapat mengemban amanah secara bertanggungjawab meskipun didalamnya dibutuhkan perjuangan dan pengorbanan mengingat para petugas harus stay di titik lokasi tes dalam jangka waktu yang cukup lama dan jauh dari keluarga..

“Persiapkan fisik dan mental, junjung nama baik BKN, institusi kita. Teman-teman harus melaksanakan tugas sebaik-baiknya, jaga perilaku, jaga sikap, dan harus helpful,” pesan Anjaswari di akhir pengarahan.

Pelaksanaan SKD CPNS tahun 2019 di wilayah kerja Kanreg I Yogyakarta terbagi menjadi 11 titik lokasi yang tersebar di beberapa kota, antara lain yaitu Pemalang, Semarang, Yogyakarta, Salatiga, Surakarta, serta Karanganyar. Jumlah pelamar yang akan mengikuti tes SKD kurang lebih 290.000 peserta yang sebelumnya dinyatakan telah lolos seleksi administrasi, serta peserta P1 dari hasil seleksi CPNS 2018.

Pelamar tersebut nantinya akan yang akan memperebutkan 18.470 formasi PNS di lingkungan kabupaten, kota, serta provinsi di Jawa Tengah dan DIY. Sedangkan mengacu pada Surat Kepala BKN Nomor K 26-30/V 205-4/99 tentang Jadwal Pelaksanaan Seleksi Penerimaan CPNS Tahun 2019, proses SKD rencananya akan diselenggarakan mulai tanggal 27 Januari 2020 hingga 28 Februari 2020. 
Sumber Kanreg I BKN Yogyakarta