Highlight

Penyekatan Malam Hari Paksa Mobil Plat Luar Daerah Putar Balik

 

DEMAK - PPKM Darurat yang masih berlangsung di kabupaten Demak pada Kamis ( 8/7/21) malam memaksa beberapa kendaraan roda empat berplat nomor luar kota untuk putar balik. Penyekatan pada malam tersebut berlokasi di dua lokasi, pertama di jembatan Kracaan untuk penyekatan dari arah Kudus. Penyekatan kedua di pertigaan bogorame stadion pancasila.

Kabag ops polres Demak Kompol Sonhaji seusai mengambil apel pasukan menjelaskan bahwa pasukan gabungan dari TNI, POLRI, Satpol PP, BPBD, ASN OPD dibagi menjadi dua tim.

"Untuk pasukan yang ada malam ini kita bagi dua, satu tim untuk patroli dan sosialisasi kemudian tim lain bertugas untuk pos penyekatan. Penyekatan dimaksudkan agar jalan utama yang masuk kota steril" Jelas kompol Sonhaji.

Wabup Demak Ali Makhsun beserta forkopimda meliputi Kapolres, Ketua Kajari, Ketua DPRD turut dalam tim patroli sekaligus sosialisasi dengan menempelkan stiker pada lapak pedagang dan mensosialisasikan peraturan jam buka serta layanan kepada konsumen. Turut serta Sekda Singgih Setyono, Asissten Pemerintahan AN Wahyudi beserta beberapa pimpinan OPD.

Dari pantauan langsung di lapangan jalan dalam kota dan pertokoan tampak lengang dan gelap. Seluruh lampu jalan PJU sengaja dimatikan untuk mengurangi mobilitas warga.