Highlight

PENYAMPAIAN HASIL OPTIMALISASI PENGADAAN PPPK UNTUK JABATAN FUNGSIONAL TENAGA TEKNIS DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN DEMAK TAHUN 2022

 

Berkenaan dengan ditetapkannya Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 571 Tahun 2023 tentang Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis pada Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tahun Anggaran 2022 dan Surat Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia Nomor : 8527/B-MP.01.01/SD/D.II/2023 tanggal 4 September 2023 perihal Penyesuaian Kembali Jadwal Penyelesaian Penetapan NI PPPK Jabatan Fungsional Teknis Tahun 2022, bersama ini kami sampaikan sebagai berikut:

1. Ketentuan Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis pada Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tahun Anggaran 2022 mangacu pada Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 571 Tahun 2023 tentang Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis pada Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tahun Anggaran 2022;

2.   Penyampaian Hasil Optimalisasi Pengadaan PPPK JF Tenaga Teknis di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak Tahun 2022 sebagai berikut:

a.  Berdasarkan Surat BKN Nomor : 4020.1/R-KS.04.03/SD/K/2023 tanggal 4 September 2023 perihal Penyampaian Hasil Seleksi Kompetensi PPPK Jabatan Fungsional Tahun Anggaran 2022. Bersama ini kami sampaikan Hasil Optimalisasi Pengadaan PPPK Jabatan Fungsional Tenaga Teknis Tahun 2022 sebagaimana terlampir;

b.   Peserta yang dinyatakan lulus Optimalisasi berdasarkan Keputusan Menteri PANRB nomor 571 tahun 2023 adalah peserta dengan keterangan PR1/L, PR2/L dan PR2/L-2;

c.  Peserta dapat memantau hasil pada SSCASN BKN melalui akun masing- masing.

         Peserta yang keberatan terhadap Hasil Optimalisasi Pengadaan PPPK JF Tenaga Teknis di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak Tahun 2022 dapat melakukan sanggah melalui sscasn.bkn.go.id sesuai jadwal pada tanggal 6 s.d 9 September 2023. Panitia tidak melayani sanggahan melalui tatap muka maupun melalui media lain.

Pengumuman Selengkapnya dapat didownload pada tautan berikut ini.